Ini adalah contoh perilaku yang tidak pantas dilakukan oleh
seorang pejabat public. Di akhir masa jabatannya sebagai Wali Kota Padang,
Fauzi Bahar tidak dapat menahan emosinya menghadapi demonstrasi warga
Minangkabau yang menolak pembangunan Super Blok Siloam.
Video Wali Kota Padang
Selain menuduh Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno
memfasilitasi demo tersebut, Fauzi Bahar terang-terangan menghimbau masyarakat
Padang tidak memilih PKS. “Kalau PKS lagi, kacau negeri ini,” katanya.
Yang lebih menghentak, setelah menutup pidatonya, Fauzi yang
mengenakan pakaian Korpri dan peci hitam mengeluarkan kata-kata kasar.
"Kurang ajar, anjing semuanya," kata Fauzi sambil berlalu.
Berikut video pidato Fauzi yang menuai banyak komentar
negatif di Youtube dan media sosial:
0 comments:
Post a Comment