Berita Nasional dan Internasional Terkini

5 Pesan Terakhir Uje Yang Perlu Kita Amalkan

Advertisement


Ada 5 pesan terakhir dari Ustadz Jefri Al Bukhori atau Uje sebelum beliau berpulang ke rahmatullah, Jum’at (26/4) dini hari lalu. Pesan ini disampaikan oleh Uje kepada keluarga dan teman-teman dekatnya. Meski secara khusus ditujukan untuk keluarga dan teman dekat, kita sebagai umat Islam juga perlu mengetahui dan mengamalkan 5 pesan terakhir Ustadz Jefri ini. Pesan-pesan ini tidak disampaikan secara langsung dalam satu kesempatan, dan tidak ada yang tahu bahwa beliau akan berpulang secepat ini. 

Dan inilah 5 pesan terakhir Uje yang sudah dirangkum dengan runtut oleh bersamadakwah.com:

5 Pesan Terakhir Uje Yang Perlu Kita Amalkan


Kepada Putra-putrinya: Jaga Iman
Sebelum berpulang ke rahmatullah, Uje berpesan khusus kepada anak keduanya, Abidzar Al Ghifari, yang masih duduk di kelas V SD.

“Abi pesan, kalau Abi sudah gak ada, Dede yang ngimami Umi,” kata Pipik menirukan Uje. Pesan tersebut disampaikan Uje pada ulang tahunnya yang ke-40, 12 April lalu.

Sedangkan untuk seluruh anaknya yang berjumlah empat orang, Uje mengingatkan mereka untuk menjaga iman

“Beliau selalu nasihatin anak-anak, biar mau jadi apapun, harus punya iman,” ungkap Pipik di kediamannya, Perumahan Bukit Mas Jalan Narmada 3 Blok 1 no 11, Rempoa, Bintaro, Jumat (26/4), seperti di kutip dari Okezone.

Kepada Ustaz Solmed: Lanjutkan Dakwah
Ustaz Solmed mengaku beberapa waktu lalu bertemu Uje dalam sebuah acara ceramah. Ia merasakan perasaan aneh seperti Uje akan pergi ke tempat yang jauh. Ustaz Solmen tiba-tiba ingin memeluk Uje dan menangis, tapi tak tahu sebabnya. Uje kemudian berpesan kepadanya.

"Lanjutkan dakwah saya, ya," pesan Uje waktu itu, seperti dikutip Republika, Jum’at (26/4).

Kepada Opick: Teruslah Berdakwah
Ustadz Jefri berpesan pada Opick agar terus berdakwah dan terus berjuang untuk menelurkan album yang berisi nasihat dan anjuran agama Islam pada masyarakat.

"Dia (Ustadz Jefri) bilang, album saya harus ada terus, harus bikin terus, tidak boleh berhenti," kata Opick, Jumat (26/4), dikutip dari liputan6.com.

Kepada Bikers: Jadikan Naik Motor sebagai Ibadah
Uje berpesan kepada para bikers untuk menjadikan naik motor sebagai salah satu kesempatan untuk melakukan ibadah. Misalnya berdzikir.

"Kalau naik motor baik di dalam kota maupun di saat turing merupakan kesempatan ibadah. Karena pada saat naik motor bisa sambil dzikir dan berserah diri kepada Allah SWT," kenang mantan GM Sales Marketing Mabua Harley-Davidson Group, Irvino Edwardly meniru ucapan Uje, Jumat (26/4) dikutip detik.com.

Kepada Seluruh Umat Islam: Kembalilah kepada Allah
Di akun twitternya yang memiliki 100 ribu lebih follower, Ustadz Jefri menuliskan tweet terakhir yang juga bisa diartikan sebagai nasehat untuk umat Islam untuk kembali kepada Allah.

"Pada akhirnya.. Semua akan menemukan yg namanya titik jenuh.. Dan pada saat itu.. Kembali adalah yg terbaik.. Kembali pada siapa..??? Kpd "DIA" pastinya.. Bismi_KA Allohumma ahya wa amuut.." tulis Ustadz Jefri di akun twitternya, @jefri_buchori.

Itulah 5 pesan terakhir ustadz Jefri Al Buchori (Uje). Semoga kita mampu mengamalkan pesan-pesan tersebut yakni menjaga iman, menjadikan segala aktifitas sebagai kesempatan ibadah, terlibat aktif dalam dakwah dan kembali kepada Allah dengan memohon ridha serta menjalankan syariat. 

5 Pesan Terakhir Uje Yang Perlu Kita Amalkan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Fatiem

0 comments:

Post a Comment

loading...